3 Tips Liburan Murah dan Hemat

Liburan tidak harus selalu mahal. Kalau pintar dalam menyiasati masalah keuangan yang terbatas, yakin deh liburan pun juga nikmat. Tidak perlu merasa risau. Jika ada kemauan pasti ada saja ada jalan keluar untuk mengatasi terbatasnya keuangan.

Hemat tidak berarti harus menderita sepanjang perjalanan liburan. Tapi, inilah sisi menarik dari wisata hemat dan murah. Akan ada cerita meraik yang akan dibagikan kepada keluarga dan teman-teman mengenai pengalaman berwisata hemat tersebut.

Tiga (3) tips liburan murah dan hemat ini munkgin bisa Anda pertimbangkan :

1) Cari Penginapan Murah

Murah bukan berarti murahan ya. Murah tentu saja dengan pelayanan dan fasilitas yang baik dan nyaman. Kalau berlibur dan menginap di penginapan atau hotel murah yang jelek, kotor, bau dan fasilitas kurang baik pasti akan menjadi mimpi buruk liburan Anda.

Sekarang mudah kok cari info penginapan atau hotel murah yang berkualitas. Salah satunya melalui sarana internet. Coba saja kinjungi situs-situs referensi wisata lokal seperti wego.com atau pegi-pegi.com. Atau kalau mau cari yang luar negeri bisa dilihat di booking.com atau hostelworld.com.

Bacalah review-review dan testimoni dari para pengguna penginapan yang ada dalam website-website tersebut. Beberapa hotel juga menawarkan diskon yang pasti membuat Anda untung.

Selain dari internet, cari tahu penginapan atau hotel murah yang bagus dari teman-teman atau keluarga yang pernah ke tempat liburan yang sama. Rekomendasi dari orang-orang yang Anda kenal biasanya lebih jujur dan  akurat.
tiga tips liburan hemat
Image Credit via en.wikipedia.org
2) Pilih Transportasi Umum

Menggunakan transportasi umum saat liburan akan menghemat pengeluaran. Saat pergi liburan ke kota-kota di luar negeri yang punya sistem moda transportasi bagus dan nyaman pilihan ini sangat tepat. Selain kenyamanan dan kesan yang mendalam, berlibur dengan moda transportasi umum lebih murah bila dibandingkan dengan menyewa mobil atau taksi.

Anda akan bisa membandingkan bagaimana sistem transportasi kota-kota di luar negeri dengan di dalam negeri. Selain itu, Anda akan bisa mengenal lebih dekat kehidupan masyarakat setempat.

3) Makan di Kedai, Pasar Tradisional atau Foodcourt

Selain menikmati keindahan dan kehidupan di tempat wisata, jangan lupa menikmati aneka kuliner lokal. Pilihlah makan di kedai, pasar tradisional atau foodcourt yang lebih murah. Kalau makan di kawasan turis jatuhnya lebih mahal. Makanan murah tidak selalu kotor dan jorok.

Sesekali wajarlah kalau makan di kafe atau restoran. Ingat, ini tips wisata murah dan hemat. Kalau makan di restoran atau kafe terus-terusan bisa rugi nanti. Anda akan lebih memahami budaya dan kearifan lokal melalui kuliner mereka.

Tanyalah kepada staf penginapan atau hotel dimana tempat makan yang murah dan enak. Selain itu, baca juga majalah atau buku panduan untuk referensi wisata kuliner Anda. Jika sempat berselancar di internet, di sana tersebar beraneka informasi tentang kuliner murah dan enak.

Tipsnya agak susah dan ribet ya? Tapi kalau melihat bujetnya yang hemat, tentu sangat berguna saat berwisata hemat. Apalagi, sisa uangnya bisa untuk membeli oleh-oleh, cinderamata. Atau mungkin untuk memperpanjang masa liburan. Bisa juga selisih uangnya ditabung buat liburan selanjutnya.

0 Response to "3 Tips Liburan Murah dan Hemat"

Posting Komentar

wdcfawqafwef